Pages

Saturday, March 9, 2013

Misteri Gempa Jogja

ini kisah lama...
sedikit mengandung misteri.
bahkan aneh...
sampai sekarangpun setiap ingat selalu merinding.

pasti pada masih ingat kejadian Gempa yang terjadi di Bantul dan Yogyakarta 27 Mey 2006,
saat itu masih kerja di sebuah PH di Jakarta, seminggu kemudian dari kantor temen-temen berinisiatif untuk berkunjung ke Jogja sekedar silaturahmi ke rumah teman yang terkena musibah dan sekalian menolong. pada dasarnya kami punya misi kemanusiaan.

sampai lah kami di Solo, setelah membeli beberapa kardus Mie Instans dan obat-obatan kami meluncur ke bantul, tepatnya di sebelum arah parang tritis.

sampai sana hari sudah gelap, kami sengaja menyerahkan barang bawaan yang ala kadarnya lalu kami berpencar membantu masyarakat disekitar.
melihat kondisi-nya membuat hari ingin menjerit menangis, bangunan roboh, banyak orang terluka, ibu-ibu menangis mencari anaknya dan lain sebagainya... dan akhirnya aku tak kuasa menahan airmata.

tiba-tiba aku berada disuah rumah, aku melihat seorang ibu tua dengan anaknya berdiri didekat puing-puing rumah sambil menangis bersandar pada sebatang pohon. akupun mendekat mencoba berbicara dengan bahasa lokal.
ibi itu bercerita rumahnya hancur, kaki anaknya patah dan dia belum makan aku ikut menangis mendengarnya. aku bercerita aku datang bersama teman-teman dari jakarta bawa beberapa makanan, pakaian dan obat-obatan. aku suruh mereka menunggu sementara aku ingin mengambil makanan dan obat untuk mereka.

aku berlari secepat yang aku bisa ke basecamp anak-anak berkumpul aku minta makanan, baju, obat dan selimut.
aku dibantu Ruli, warga sekitar untuk kembali ke arah rumah ibu itu tadi. saat aku menerobos ke arah semak-semak ruli heran tapi diam saja mengikuti aku berlari.

semakin lama rumput semakin tinggi, dan aku tidak menemukan rumah ibu itu tadi disana hanya ada kuburan-kuburan baru.
aku bingung, sementara Ruli jg ikut bingung.
akupun menceritakan mkepada ayah Ruli, dan ternyata ibu dan anak ittu meninggal tertimpa rumah yang roboh malam sebelum kami datang.

entah yang aku temui itu siapa sampai sekarangpun aku tidak tahu.



Wednesday, January 16, 2013

Tahun Baru... Cerita Baru....

Haiii... apa kabar BLOG tercinta...?

duh udah berapa abad ya nggak pernah update, habis gimana lagi ga pernah buka kompi dan blogspot sekarang ga bisa dibuka dari handphone sih :(
 
Tahun 2012 sepertinya menjadi bagian penting dalam sejarah hidup...
gimana tidak mendadak saja get married with some special.


Apa Lagi ya...

sepertinya banyak banget yang terjadi di tahun kemaren 
tapi mendadak blank bingung mow nulis apa jadi sebaiknya itu dulu aja...


semoga tahun ini berisi semua kebahagiaan, tahun dimana semua harapan dan impian kita terwujud amin :)