Pages

Saturday, March 13, 2010

Hidup, kehidupan, Mati dan kematian…

 
Hidup itu yang bagaimana apakah saat kita masih bias bernafas dan menghirup udara sebebasnya?? Ataukah saat kita bebas meraih apapun yang kita inginkan sehingga kita merasa hidup…???

Lalu kehidupan itu yang bagaimana…?? Apakah saat kita menjalani hidup kita yang dengan suka, canda, tawa, ceria dan bahagia itu yang disebut kehidupan??
Ataukah saat tiba-tiba roda berputar membalikan semua keadaan, menghilangkan semua kebahagiaan dan menempatkan kita pada masa sulit. Dimana yang ada hanya luka, kecewa, derita, sakit dan tangis airmata tanpa ada sedikitpun senyum tersisa??? Itukah yang disebut kehidupan???
**Mungkin kehidupan itu saat duka dan gembira bertemu menjadi satu. Meski kita menjalaninya secara terpisah, tapi kita tetap merasa dan telah mengenal keduanya semasa kita hidup dan menjalani kehidupan.

Mati, saat kita tak bisa lagi bernafas kita disebut mati. Saat kita tak bisa beraktifitas dan menghasilkan sesuatu itu juga disebut mati, bahkan saat kita terdim tanpa punya mimpi dan harapan sesungguhnya itu juga mati.
Lalu mati itu apa dan bagaimana kalau semua bisa membuat kita mati…

Dan kematian, entah devinisi apa yang paling tepat untuk menggambarkan kematian itu sendiri. Meski aku menulis dengan ribuan kata rasanya takkan ada satupun yang bisa dengan pasti mengartikan karena aku sendiri belum mengalaminya.
Yang aku tahu, kematian itu seolah jalan mendekat dan terus mendekat tanpa sedikitpun mundur, kematian itu terus berjalan maju menghampiri meski kita belum menyiapkan diri….

Aku hidup dan menjalani kehidupan yang aku punya tanpa harus banyak bertanya dan mengiba untuk meminta. Aku hidup dengan semua kehidupan yang aku punya, berusaha tersenyum untuk setiap warna yang menghiasi dalam setiap harinya…

Aku hidup dalam kehidupan dihari-hari sebelum mati dan kematian datang   menjemput. Aku hidup dalam kebahagiaan dikehidupan yang aku punya untuk menyiapkan kematian yang siap datang tanpa diundang…

Aku hidup bernafas menikmati semua warna canda, tawa dan kecewa…
Lalu mati dengan sukacita dalam kematian yang membawa pergi semua luka dan menggantinya dengan kabar gembira dari surga bahwa aku akan bahagia selamanya…..

Itu rangkaian hidup, kehidupan, mati dan kematian yang harus dijalankan penuh keyakinan dan tetap dengan senyuman…


By: n3y_th@
Palembang, Mar 10th 2010

3 comments:

  1. Hidup itu sesuatu yang bisa memberikan fungsi dari sesuatu, sedangkan kehidupan adalah rangkaian suatu fungsi yang mampu menggerakkan sesuatu proses yang menghasilkan sesuatu..
    Mati adalah suatu sebutan bahwa sesuatu sudah berakhir fungsinya, Dan kematian adalah berakhirnya suatu fungsi dari sesuatu..

    Ribet banget ngomonginya ya.. Hahaha.. Daripada ribet-ribet mending jalani aja fungsi yang masih bisa kita manfaatkan dengan sebaik-baiknya..
    "jangkrik.."

    ReplyDelete
  2. WeaLaaaaah dirikuh tak tahu yg U maksud intine ttp jd yg terbaik & ttp senyuuuuuum :-)

    ReplyDelete